RajaKomen
Shipper Platform Jasa Kirim Barang dengan Segudang Keuntungan Bagi Penggunanya

Shipper Platform Jasa Kirim Barang dengan Segudang Keuntungan Bagi Penggunanya

admin
21 Sep 2021
Dibaca : 1578x

Berkembangnya zaman dan majunya teknologi tentunya diikuti dengan semakin berkembangnya dunia bisnis dari waktu ke waktu, pastinya membawa dampak potensi bisnis lain yang menunjukkan eksistensinya. Potensi bisnis tersebut adalah jasa-jasa yang mendukung perputaran lingkaran sebuah bisnis. Dan salah satunya yang juga semakin berkembang adalah bisnis jasa kirim barang. Maraknya transaksi belanja online mengakibatkan jasa pengiriman barang semakin dibutuhkan oleh masyarakat saat ini.

Kehadiran jasa kirim barang selain memudahkan masyrakat dalam berbelanja online juga mendukung perkembangan sebuah bisnis online. Banyak jasa kirim barang yang menyediakan fasilitas-fasilitas bagi pemilik toko online maupun bagi konsumen. Fasilitas yang umumnya disediakan adalah pemilik toko online dan konsumen bisa melakukan cek resi untuk mengetahui keberadaan paket yang dikirim dan konsumen jasa kirim barang bisa mengecek ongkos kirim barang yang akan dikirim dan bisa memilih jasa kirim barang mana yang sesuai dengan yang dibutuhkan.

Karena tingginya minat masyarakat Indonesia berbelanja online melalui marketplace dan berbagai platform e-commerce membuat peran jasa logistik meningkat. Bagaimanapun juga keberhasilan jasa pengiriman tidak terlepas dari kualitas, ketepatan pengiriman dan keamanan barang sampai ke tangan pelanggan. Hal ini mendorong hadirnya Shipper, sebuah platform penyedia jasa pengiriman barang di Indonesia yang menghadirkan bermacam layanan logistik untuk memudahkan kegiatan para pebisnis online.

Shipper adalah salah satu agregator logistik dan warehouse di Indonesia yang menyediakan jasa pengiriman barang serta sewa gudang terpercaya. Memiliki tagline “Bebas Pilih Tanpa Batas” Shipper bisa dijadikan solusi pengiriman barang dan jasa pergudangan yang praktis, aman dan nyaman untuk memenuhi kebutuhan bisnis Anda.

Kehadiran Shipper adalah untuk membantu konsumen dengan memberikan layanan perbandingan harga dari beragam penyedia jasa pengiriman barang di Indonesia, seperti penjemputan barang (pick up), jasa booking dan juga tracking pengiriman. Shipper didirikan oleh Budi Handoko pada bulan Desember 2016 dan telah bekerja sama dengan beberapa perusahaan jasa logistik di Indonesia yaitu JNE, Pos Indonesia, J&T, TIKI, RPX, REX, Wahana, Sicepat, Lion Parcel, Ninja Xpress, Grab Parcel, Antrixpress, aCommerce, ARX Express, Popboz, Fedez, DHL, Aramex dan Icommerce.

Bagi penjual online atau para pedagang yang ingin mengirinkan barangnya, Shipper tidak akan mengenakan biaya layanan penjemputan barang dan tidak ada minimum order pengiriman barang, jadi para konsumen bisa mengirim barang berapapun saja. Dan pengiriman barang hanya perlu membayar harga ongkos pengiriman saja sesuai dengan tarif jasa pengiriman barang yang dipilih, karena Shipper mendapat fee dari jasa-jasa logistic yang telah bekerjasama.

Sebagai platform jasa kirim barang, Shipper memiliki peran memberikan layanan untuk pengambilan barang para penjual dari rumah menuju perusahaan logistik yang telah dipilih atau memberikan layanan tersebut ke para penjual online. Shipper melakukan monitoring pada setiap pergerakan barang yang dikirim setiap hari dan melakukan tracking atau pelacakan ke penyedia jasa kirim barang terpilih untuk barang yang belum terkirim tanpa diminta oleh si pengirim ataupun penerima barang.

Banyak keuntungan jika memakai jasa pengiriman Shipper yakni Anda dapat melakukan cek ongkir berbagai jasa ekspedisi  melalui aplikasi atau website Shipper. Hanya dengan sekali klik, Shipper akan memberikan rekomendasi ongkir penyedia jasa ekspedisi dan Anda bisa bebas memilih jasa kirim barang sesuai dengan kebutuhan Anda. Dan Anda juga tidak perlu repot keluar rumah untuk kirim barang, karena kurir Shipper yang akan menjemput paket Anda dengan gratis tanpa ada minimum order sehingga Anda bebas kirim paket dari mana saja tanpa biaya tambahan.

Shipper memiliki jangkauan pengiriman yang luas di seluruh Indonesia hingga mancanegara dan Shipper juga menyediakan berbagai macam pilihan pengiriman yang lengkap, mulai dari pengiriman regular hingga cashless dari marketplace. Dengan menggunakan Shipper Anda dapat lacak paket kapan saja dan juga ongkos kirim akan lebih hemat karena mendapatkan cashback di setiap transaksi. Dengan bekerjasama dengan Shipper Anda dapat mengirim barang dengan beragam opsi secara lebih cepat, mudah dan hemat.

Berita Terkait
Baca Juga:
Kelebihan dan Kekurangan Antivirus SMADAV yang Perlu Anda Tahu

Ngobrolin Teknologi 17 Feb 2023

Kelebihan dan Kekurangan Antivirus SMADAV yang Perlu Anda Tahu

Antivirus adalah perangkat lunak (software) yang digunakan untuk mendeteksi, mengkarantina, dan menghapus virus komputer baik dari file-file sistem komputer

Cara Herbal Perawatan Kulit yang Lebih Sehat

Ngobrolin Produk 29 Jun 2018

Cara Herbal Perawatan Kulit yang Lebih Sehat

Kulit adalah salah satu bagian tubuh wanita yang sering diperhatikan. karena selain wajah, maka kulit yang putih dan bersih menjadi keunggulan bagi seorang

Foto Pastel Ala Artis Korea

Ngobrolin Teknologi 12 Jul 2018

Foto Pastel Ala Artis Korea

Fungsi smartphone saat ini tidak lagi hanya sekedar untuk berkomunikasi atau bertukar dan mencari informasi saja. Bahkan, smartphone dapat digunakan untuk

https://masoemuniversity.ac.id

Ngobrolin Pendidikan 15 Agu 2024

Kuliah Asyik di Bandung: Perpaduan Pendidikan dan Hiburan

Bandung, kota yang dikenal dengan suasana sejuk dan kreativitasnya, menawarkan pengalaman kuliah yang tidak hanya fokus pada pendidikan tetapi juga memadukan

Terapi Gizi pada Penderita Kanker

Ngobrolin Kesehatan 20 Feb 2022

Terapi Gizi pada Penderita Kanker

Penurunan berat badan berlebihan, malnutrisi, dan keadaan kurus kering karena kekurangan gizi (kakeksia) kerap dijumpai pada penderita kanker. Kondisi sepenti

Cara Mudah Mendaftar Shopee Food Merchant

Ngobrolin Teknologi 14 Des 2021

Cara Mudah Mendaftar Shopee Food Merchant

Shopee yang kini menjadi raksasa marketplace di Indonesia terus berupaya melebarkan sayap bisnisnya yang terbaru Shopee membuka peluang untuk para pengusaha

rajabacklink
Copyright © FormationDS.com 2025 - All rights reserved
Copyright © FormationDS.com 2025
All rights reserved